Minggu, 12 Juni 2016

Resensi Buku "Kisah Tragis Oei Hui Lan, Putri Orang Terkaya di Indonesia"



Judul Buku  :  Kisah Tragis Oei Hui Lan, Putri Orang Tekaya di Indonesia
Penulis  :  Agnes Davonar (Agnes dan Davonar)
Penerbit  :  AD Publisher
Jumlah Halaman  :  310 halaman
Tahun  : 2010
Jenis Novel  :  Semi Autobiografi


Oei Hui Lan terlahir dengan kemewahan dan kehidupan yang sempurna. Ayahnya, Oei Tiong Ham adalah seorang pria terkaya di Asia Tenggara yang mendapat sebutan "raja gula" asal Semarang. Suaminya, Wellington Koo merupakan politikus handal, ia menjabat sebagai menteri luar negeri China yang ikut serta dalam pembentukan PBB (Perserikatan Bangsa Bangsa). Ibunya yang sangat ambisius berhasil membawanya bergabung dengan jet-set di Eropa yang sejajar dengan keluarga kerajaan Eropa.
Perjalanan hidup Oei Hui Lan bagaikan sebuah kisah telenovela yang tidak pernah berhenti dengan konflik, perselingkuhan, dan tragedi kehidupan lainnya. Sang ayah yang tiba-tiba meninggal, menyisahkan warisan yang menjadi petaka diantara 8 istri dan 42 anak yang dilahirkan. Warisan yang seharusnya membawa berkah berubah menjadi pertikaian yang mungkin tidak akan berhenti hingga saat ini.

-----------------------------

Dalam novel yang mengisahkan tentang perjalanan Oei Hui Lan yang inspiratif ini, kita mendapatkan hikmah atau amanat yang cukup besar. Harta yang berlimpah dan ketenaran bukan merupakan segalanya serta tidak mampu membeli sebuah kebahagiaan sejati seseorang. Rasa kasih sayang, bersyukur, dan loyal adalah kunci dari kebahagiaan tersebut.
Kekurangan dari novel ini hanya terletak pada kesalahan mengetik atau typo yang menjadi gangguan bagi pembaca untuk menikmati kisah Oei Hui Lan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar